Logo Logo
  • Beranda
  • Profil
    • Sambutan Kepala Sekolah
    • Visi dan Misi
    • Tentang Sekolah
    • Struktur Organisasi
    • Akreditasi Sekolah
    • Akreditasi Jurusan
    • Guru dan Staff
  • Pembelajaran
    • Materi Ajar
    • Kurikulum
    • Assesmen
    • Silabus
  • Sarpras
    • Fasilitas
  • Alumni
  • Galeri
    • Foto
    • Video
  • info
    • Pengumuman
    • Agenda
    • Ekstrakurikuler
    • Prestasi
    • Lowongan
    • PPDB
  • Download
  • Forum

Pramuka Krisna Srikandi

  • Beranda
  • Ekskul
  • Pramuka Krisna Srikandi
Thumb

29 Dec, 2021

Pramuka Krisna Srikandi

  • wahana
Pemilihan Duta Pramuka digelar selama tiga hari, Jumat-Minggu (26-28/8/2022) di Gedung Teater Bhineka Tunggal Ika, Karanganyar.
pemilihan Duta Pramuka tahun ini digelar secara luring. Ada 28 peserta terdiri atas 14 putra dan 14 putri perwakilan dari SMA/SMK dan sederajat di Kabupaten Karanganyar.

Sementara itu perwakilan dari SMK N 1 KARANGANYAR, dari putra di wakili Ananda Farel dan putri di wakili ananda Anggita.

Para peserta ini mengikuti proses pemilihan dengan serangkaian tes di antaranya wawancara, ujian tertulis, uji bakat, audiensi. Kemudian di tahap grand final mereka menyampaikan visi dan misi.

Dalam kesempatan itu, peserta juga mendapatkan wawasan seputar kepramukaan, kepemimpinan, public speaking, bahkan beauty class. Semua kegiatan itu diharapkan mampu menunjang dan menambah wawasan mereka sebagai Duta Pramuka.

Gerakan Pramuka Kwartir Cabang (Kwarcab) Kabupaten Karanganyar menggelar upacara dalam rangka HUT Pramuka ke-61 di halaman Kantor Setda Karanganyar, Senin (12/9/2022).

Bertindak selaku pembina upacara tersebut, Ketua Majelis Pembimbing Cabang (Mabicab) Karanganyar sekaligus Bupati Karanganyar, Juliyatmono. Dalam upacara tersebut turut diikuti para pengurus Kwarran serta pembina pendamping serta pramuka siaga, penggalang, penegak dan pandega.

Juliyatmono menyampaikan, gerakan pramuka sebagai wadah pendidikan karakter kaum muda dan calon pemimpin masa depan. Begitu juga membentuk pribadi yang beriman, bertaqwa, berakhlak mulia, berjiwa patriotik dan menjunjung nilai-nilai luhur bangsa.

Adapun tema peringatan HUT Pramuka ke-61 ini mengabdi tanpa batas untuk membangun ketangguhan bangsa. Menurutnya tema tersebut menggambarkan tingkat gerakan pramuka dalam menghadapi situasi yang sedang dihadapi bangsa Indonesia saat krisis global yang melanda berupa pandemi Covid-19. 

Sementara itu dari gugus SMK N 1 Karanganyar mengirimkan anggota penegak putri sebanyak 31 siswa dan 3 pembina yang mendampingi untuk mengikuti HUT Upacara ke-61 di halaman Kantor Setda Karanganyar
Pelaksanaan Perkemahan Penerimaan Pramuka Penegak Tamu (P4T) ambalan yang dilaksanakan oleh dewan Ambalan Krisna-Srikandi di lingkungan sekolah SMK N 1 Karanganyar selama dua hari, Sabtu-Ahad (1-2/10/2022)

P4T ini merupakan kegiatan bagi calon penegak untuk dapat secara resmi bergabung menjadi anggota Ambalan Pramuka Penegak dan untuk memenuhi fase peralihan dari Pramuka Penggalang menuju Pramuka Penegak serta untuk lebih mengenalkan kegiatan Pramuka di SMK N 1 KRA.

Kegiatan tersebut di ikuti oleh seluruh siswa kelas X yang berjumlah 539 siswa dengan dibagi menjadi 36 sangga. masing-masing sangga beranggotakan 15 siswa dengan rincian 2 sangga putra dan 34 sangga putri.

Tujuan dari kegiatan ini antara lain untuk mengenalkan lingkungan pramuka penegak khususnya pada ambalan Krisna dan Srikandi, menumbuhkan jiwa kepemimpinan kepada calon anggota ambalan, mempererat komunikasi dan melatih kebersamaan antar calon anggota pramuka, serta melaksanakan program kerja dewan ambalan.

Post Terkait

PROGRAM KEAHLIAN AKUNTANSI DAN KEUANGAN LEMBAGA JUARA DALAM LOMBA OLIMPIADE

PROGRAM KEAHLIAN AKUNTANSI DAN KEUANGAN LEMBAGA JUARA DALAM LOMBA OLIMPIADE

By Kesiswaan SMKN 1 Karanganyar
Tim Futsal Putri SMK N 1 Karanganyar meneruskan Tradisi Juara !!!

Tim Futsal Putri SMK N 1 Karanganyar meneruskan Tradisi Juara !!!

By Kesiswaan SMKN 1 Karanganyar
Tim Olimpiade Akuntansi Juara lagi....

Tim Olimpiade Akuntansi Juara lagi….

By Admin AKL
Penyerahan Tropi Kejuaraan di Akhir Tahun 2022

Penyerahan Tropi Kejuaraan di Akhir Tahun 2022

By Kesiswaan SMKN 1 Karanganyar
Festival Budaya Gayapatri Marvanata

Festival Budaya Gayapatri Marvanata

By Kesiswaan SMKN 1 Karanganyar
Project P5 Kearifan Lokal

Project P5 Kearifan Lokal

By Kesiswaan SMKN 1 Karanganyar
DECEMBER REMEMBER 2022

DECEMBER REMEMBER 2022

By Kesiswaan SMKN 1 Karanganyar
Thumb

PELATIHAN DAN PENYEGARAN TENAGA KEAMANAN SMKN 1 KARANGANYAR

By SDM SMKN 1 Karanganyar
Thumb

UPACARA HARI BELA NEGARA KE 74

By SDM SMKN 1 Karanganyar
Upacara Memeperingati Hari Guru Nasional

Upacara Memeperingati Hari Guru Nasional

By Kesiswaan SMKN 1 Karanganyar
Logo

SMK Negeri 1 Karanganyar merupakan salah satu Sekolah Menengah Kejuruan yang awal mulanya bernama SMEA. Berdiri pada 7 November 1963 menjadi sekolah tertua di Kabupaten Karanganyar. Sekolah ini terletak di Jantung Kota Kabupaten Karanganyar. Seiring dengan berkembangnya waktu, kini SMK Negeri 1 Karanganyar memiliki 6 Kompetensi Keahlian, yaitu Multimedia - Tata Busana - Usaha Perjalanan Wisata - Akuntansi dan Keuangan Lembaga - Otomatisasi dan Tata Kelola Perkantoran - Bisnis Daring dan Pemasaran.

Link Terkait

  • Kemdikbud
  • BSE Kemdikbud
  • Dapodik Kemdikbud
  • Rumah Belajar Kemdikbud
  • PDK Jateng
  • Website Kab. Karanganyar
  • Disdikbud Kab. Karanganyar
  • PPDB Kab. Karanganyar

Statistik Pengunjung


© Copyright SMK NEGERI 1 KARANGANYAR 2023. Developed and supported by jasawebsekolah.id